8/04/2015 05:04:00 PM
Unknown
Lari seakan sudah merupakan salah satu olahraga yang menjadi tren saat ini. Tidak hanya mengenai larinya saja, style untuk berlari bahkan juga bisa dikatakan sedang berada dalam masa trennya di kalangan anak muda. Salah satu style untuk berlari yang saat ini sedang banyak diikuti oleh anak-anak muda adalah dengan menggunakan jaket. Bolehkah lari dengan memakai jaket?
Hal ini diungkapkan oleh dr Hario Tilarso, SpKO, FACSM, dokter spesialis kedokteran olahraga. Menurut dr Hario, penggunaan jaket saat berlari akan menghambat penguapan keringat yang dikeluarkan oleh tubuh pada saat berlari. Padahal penguapan keringat sangat penting untuk terjadi ketika melakukan aktivitas fisik atau pun olahraga, seperti berlari.
"Kalau berlari, berlaku juga pada semua jenis olahraga, gunakan pakaian yang bahannya tidak tebal. Jangan menggunakan bahan wool apalagi jaket. Pakailah bahan yang bisa membantu memudahkan penguapan keringat yang keluar saat berlari. Karena harus diperhatikan bahwa keringat yang keluar itu harus diuapkan," ungkap dr Hario kepada detikHealth saat ditemui pada acara Press Conference Pocari Sweat Run Jakarta 2014 yang diadakan di The Only One Club, fX Lifestyle X'nter, Jl. Jend Sudirman, Jakarta, dan ditulis pada Kamis (8/5/2014).
dr Hario menjelaskan bahwa proses penguapan keringat yang terjadi memang merupakan hal yang penting dan normal untuk tubuh ketika berolahraga. Hal ini disebabkan karena penguapan tersebut akan membantu mendinginkan suhu badan kita yang akan semakin memanas saat kita berolahraga. "Jika tidak ada penguapan, orang bisa terserang cedera. Namanya itu heat injuries," terang dokter yang berpraktik di RS Premier Bintaro ini.
Menurut dr Hario, heat injuries adalah salah satu cedera yang terjadi di dalam tubuh manusia yang disebabkan akibat panas di dalam tubuh. Heat injuries ini akan membuat seseorang pingsan ketika mengalaminya, dan bahkan bisa berakibat fatal, seperti kematian. dr Hario menuturkan bahwa ada beberapa kasus pada orang-orang yang saat berolahraga, tidak terjadi penguapan keringat di tubuh mereka sehingga menyebabkan mereka terkena heat injuries, dan berakhir pada kematian.
"Makanya, jangan deh pakai jaket saat berlari. Kalau ada orang berlari dengan menggunakan jaket dengan alasan ingin menurunkan berat badannya, di siang hari pula, itu tidak benar ya," pesan dr Hario.
16 komentar:
Nice info gan sekarang saya lebih tau
Oke gan
ohh ternyata bahaya juga nih pakai jaket pas olahraga, padahal udah sering pakai jaket, jadi was-was. Nice info gan
ohh jadi olahraga pakai jaket bahaya, padahal udah jdi kebiasaan nih. Nice info gan :)
Siap gan berbagi ilmu bersama
Jngn lkukkn lgi ya gan :)
ane malah sering pake,,, alesannya biar keringetnya banyak... ternyata nggak boleh ya? wkwkwk
saya baru tau kalau memakai jaket saat lari itu bahaya, terima kasih infonya gan
Yahh gak bolehlg,msk mau keringat pki tebal2 segala
Ya ga boleh gan hahaa
Duh aku malah sering pake jaket kalo lari pagi. Jadi gak boleh ya
Ya ga boleh gan
sekedar saran aja gan, blognya dikasih read more aja + jangan kebanyakan widget :D
Siplh gan
wah ternyata bahaya juga ya gan,,, baru tahu nih
Ya gan
Posting Komentar